Perayaan Hari Jadi ke-76 Polwan RI: Polres Halbar Gelar Acara Syukuran di SLB Negeri

Polri Presisi115 Views

Dalam rangka merayakan Hari Jadi ke-76 Polwan RI, Polres Halmahera Barat (Halbar) menggelar acara syukuran di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Halmahera Barat pada Selasa, (3/9/2024).

Acara ini berlangsung dengan meriah dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kapolres Halmahera Barat AKBP Erlichson P, S.H., S.I.K., personel Polres, Bhayangkari Cabang Halbar, kepala sekolah, dewan guru, serta siswa-siswi SLB Negeri Halbar.

Kegiatan syukuran ini adalah wujud kepedulian Polwan dan personel Polres Halmahera Barat kepada masyarakat, khususnya untuk mendukung siswa-siswi berkebutuhan khusus.

Kabidhumas Polda Maluku Utara, Kombes Pol. Bambang Suharyono, S.I.K., M.H., mengapresiasi inisiatif Polres Halmahera Barat dalam memperingati Hari Jadi Polwan dengan cara yang penuh makna.

Menurutnya kegiatan ini sejalan dengan semangat Polwan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan sebagai kepedulian serta dukungan kepada mereka yang membutuhkan.

Melalui acara ini, diharapkan hubungan antara Polwan dan masyarakat semakin kuat, serta kesadaran akan pentingnya peran kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban semakin meningkat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *