Halmahera Barat, 15 Januari 2025 – Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Ketahanan Pangan dan Senjata Api Itwasum Polri yang dipimpin oleh Kombespol Murbani Budi Pitono, S.I.K., M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Polres Halmahera Barat (Halbar) pada Rabu, 15 Januari 2025. Kunjungan ini dilakukan sesuai dengan Surat Perintah Kapolri Nomor: Sprin/67/I/WAS./2025.
Tim Itwasum Polri yang terdiri dari Kombespol Murbani Budi Pitono dan Kombespol Thein Tabero, S.H., S.I.K., serta beberapa anggota tim lainnya disambut langsung oleh Kapolres Halbar, AKBP Erlichson P. S.H., S.I.K., bersama jajaran pejabat utama (PJU) Polres Halbar. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dan pengawasan internal dalam rangka menjaga profesionalisme Polri, terutama dalam bidang ketahanan pangan dan pengelolaan senjata api.
Dalam agenda tersebut, Tim Itwasum Polri melakukan inspeksi ke lokasi lahan ketahanan pangan yang dikelola oleh Polres Halbar. Lahan ini mencakup tanaman sayuran seperti terong dan cabai, serta mitra kelompok tani seperti Kebun Sehati yang bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa. Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polres Halbar dalam mendukung ketahanan pangan lokal, yang menjadi salah satu pilar penting dalam menjaga stabilitas masyarakat dan mendukung program ketahanan pangan nasional.
Selain itu, tim juga memeriksa gudang senjata Polres Halbar, memastikan kesiapan operasional serta keamanan fasilitas. Sebagai bagian dari pemeriksaan, sejumlah jenis senjata api milik Polres Halbar dan beberapa jajaran Polres lainnya juga diperiksa, yang mencakup senjata api jenis V2 Sabhara, Rogermini, Hs, dan lainnya. Dalam pemeriksaan ini, ditemukan sejumlah senjata api yang telah rusak, dengan 16 pucuk senjata api yang harus dikembalikan ke Polda Malut.
Kombespol Murbani Budi Pitono dalam pemaparannya mengungkapkan pentingnya pengelolaan pekarangan dan lahan produktif untuk mendukung ketahanan pangan, serta memperkuat kemitraan antara Polri, masyarakat, dan petani lokal. Ia juga menekankan perlunya pengawasan yang ketat terhadap distribusi hasil pertanian untuk melindungi petani dan masyarakat dari praktik ekonomi yang tidak adil.
Kegiatan ini diakhiri dengan makan siang bersama di RM. Sasadu dan dilanjutkan dengan perjalanan menuju Pelabuhan VIP Ternate. Kegiatan Tim Monev Ketahanan Pangan dan Senjata Api Itwasum Polri di Polres Halbar berlangsung aman dan terkendali.