Bertempat di Ruang Aula Vicon Polres Halmahera Barat, Polres Halbar bersama Bhayangkari mengadakan kegiatan “Doa Lintas Agama” dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78. Acara yang khidmat ini tidak hanya dilaksanakan di Polres Halmahera Barat, tetapi juga digelar serentak di seluruh Indonesia.
Kapolres Halmahera Barat, AKBP ERLICHSON P., S.H., S.I.K menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat persatuan dan kerukunan antarumat beragama, serta memohon perlindungan dan keberkahan bagi bangsa dan negara. “Doa lintas agama ini mencerminkan semangat kebersamaan dan toleransi yang kita junjung tinggi. Melalui doa ini, kami berharap dapat menginspirasi kedamaian dan kemajuan bagi Indonesia,” ujarnya.
Acara tersebut dihadiri oleh Para Pju polres,TNI, Bhayangkari, Serta perwakilan dari Tokoh Agama yang memimpin doa secara bergantian. Kehadiran tokoh-tokoh agama dan Bhayangkari menambah kekhidmatan acara, memperlihatkan keragaman dan keharmonisan yang terjalin di Halmahera Barat.
Peserta yang hadir dalam kegiatan ini merasakan nuansa kebersamaan yang mendalam, mengingatkan kembali akan pentingnya persatuan dalam keberagaman. Doa-doa yang dipanjatkan diharapkan dapat memberikan ketenangan, perlindungan, dan kesejahteraan bagi seluruh anggota Polri serta masyarakat Indonesia.
Dengan pelaksanaan doa lintas agama secara serentak ini, Polres Halmahera Barat dan Bhayangkari menunjukkan komitmennya dalam mendukung semangat Bhayangkara untuk menciptakan keamanan, ketertiban, dan keharmonisan di tengah-tengah masyarakat, sejalan dengan visi menuju Indonesia Emas.