Kapolsek Jailolo Lakukan Silaturahmi dengan Camat Jailolo untuk Tingkatkan Koordinasi Keamanan

Halmahera Barat, 6 Maret 2025 – Kapolsek Jailolo yang baru, Iptu La Tita, S.H., M.H., hari ini melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Camat Jailolo. Pertemuan tersebut berlangsung pada pukul 11.30 WIT, di mana Kapolsek disambut langsung oleh Camat Jailolo, Bapak Mochdar Ali M. Djen, Sp. MM.A.

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat koordinasi antara kepolisian dan pemerintah kecamatan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Jailolo. Selain itu, Kapolsek dan Camat juga membahas berbagai isu strategis yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat serta upaya bersama untuk menciptakan lingkungan yang kondusif.

Kapolsek Jailolo, Iptu La Tita, menyampaikan komitmennya untuk terus bersinergi dengan pemerintah kecamatan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya demi kepentingan masyarakat. Camat Jailolo juga memberikan sambutan positif dan berharap kerja sama yang telah terjalin dapat terus berkembang demi kemajuan daerah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *