Halmahera Barat, 7 Maret 2025 – Kapolres Halmahera Barat mengajak seluruh masyarakat kab. halbar untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan. Imbauan ini disampaikan sebagai upaya menciptakan suasana yang aman dan kondusif agar umat Islam dapat menjalankan ibadah dengan tenang.
Kapolres Halbar AKBP Erlichson P., S.H., S.I.K. menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga kamtibmas, terutama di lingkungan tempat tinggal, masjid, serta tempat umum lainnya. “Ramadan adalah bulan penuh berkah. Mari kita manfaatkan momen ini untuk memperkuat silaturahmi dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua,” ujarnya.
AKBP Erlichson juga mengingatkan masyarakat agar waspada terhadap potensi gangguan keamanan, seperti pencurian, balap liar, penggunaan petasan, serta aksi kriminal lainnya yang dapat mengganggu ketertiban. Selain itu, AKBP Erlichson meminta masyarakat untuk tetap bijak dalam menggunakan media sosial dan tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum jelas kebenarannya.
Sebagai langkah antisipasi, Polres Halbar telah meningkatkan patroli di sejumlah titik strategis, termasuk tempat ibadah dan pusat aktivitas masyarakat. “Kami akan terus mengawal keamanan selama Ramadan, sehingga masyarakat dapat beribadah dengan khusyuk tanpa gangguan,” tambahnya.
Dengan adanya kerja sama antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan bulan suci Ramadan di Kabupaten Halmahera Barat dapat berlangsung dalam suasana damai, aman, dan penuh keberkahan.