JAILOLO – Situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di kawasan Pelabuhan Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat, dipastikan aman dan terkendali pada Jumat (28/11/2025). Aktivitas penyeberangan dan bongkar muat penumpang berjalan lancar setelah sempat terjadi penyampaian aspirasi oleh aliansi kelompok pengemudi speed boat.

Sebelumnya, Kapal Cepat (Kacep) Cantika 08 yang hendak bersandar sempat mengalami hambatan di perairan sekitar pelabuhan.
Namun, berkat kesigapan personel gabungan dari Polres Halbar, KP3 Pelabuhan, Polair Polda Malut, serta Syahbandar Pelabuhan Jailolo, situasi dapat dikelola dengan baik. Kapal Cantika 08 akhirnya berhasil sandar dengan aman di dermaga setelah dikawal oleh kapal milik Syahbandar bersama anggota Polairud.
Kapolres Halmahera Barat, AKBP Teguh Patriot S.I.K., M.T., yang memantau langsung pengamanan tersebut, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para motoris dan massa aksi. Ia menilai, meskipun ada perbedaan pendapat terkait operasional kapal, penyampaian aspirasi dilakukan dengan tetap menghormati imbauan petugas keamanan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan motoris dan masyarakat yang telah menyampaikan aspirasinya. Penyampaian pendapat di muka umum adalah hak setiap warga negara yang dilindungi oleh hukum/undang-undang. Namun, hal tersebut harus tetap dilakukan dalam koridor yang tertib dan sesuai peraturan yang berlaku agar tidak mengganggu kepentingan umum,” ujar AKBP Teguh Patriot.
Kapolres menegaskan bahwa pendekatan persuasif yang dilakukan oleh aparat keamanan disambut baik oleh massa. Setelah menyampaikan tuntutannya di area dermaga sekitar pukul 09.00 WIT, massa aksi membubarkan diri dengan tertib dan sukarela, sehingga aktivitas ekonomi dan mobilisasi masyarakat di pelabuhan dapat kembali berjalan normal tanpa hambatan berarti.
“Alhamdulillah, situasi sangat kondusif. Masyarakat dapat beraktivitas kembali dengan nyaman. Ini menunjukkan kedewasaan masyarakat Halmahera Barat dalam berdemokrasi dan menjaga keamanan wilayahnya sendiri,” tutup Kapolres.
Saat ini, pelayanan di Pelabuhan Jailolo telah berjalan seperti biasa di bawah pengawasan rutin otoritas pelabuhan dan aparat keamanan setempat.










